Olahraga adalah aktivitas untuk melatih tubuh seseorang,
tidak hanya secara jasmani tetapi juga secara rohani. Dalam pelaksanaannya olahraaga
terdapat unsur bermain: Ada rasa senang, Dilakukan waktu luang, Aktivitas
dipilih (sukarela), Kepuasan dalam proses, Jika tidak dilaksanakan ada sanksi
dan Nilai positif. Menurut jenisnya,
olahraga dibedakan menjadi 2, yaitu:
A. OLAHRAGA MODERN
Olahraga
Modern
adalah olahraga yang telah mengalami perubahan dan peraturan permainan
mengikuti perkembangan zaman serta teknologi yang berkembang di dunia. Dalam olahraga
modern terdapat olahraga rekreasi dan olahraga prestasi.
v Olahraga rekreasi adalah kegiatan fisik yang dilakukan
pada waktu senggang berdasarkan keinginan atau kehendak yang timbul karena
memberikan kepuasan dan kesenangan. Contoh olahraga rekreasi:
Ø
Balap Motor
Balap motor adalah olahraga
otomotif yang menggunakan sepeda motor. Balap motor, khususnya road race, cukup
populer di Indonesia. Hampir tiap minggu di berbagai daerah di Indonesia even
balap motor diselenggarakan. Selain road race, balap motor jenis lain yang
cukup sering diadakan adalah motorcross, drag bike, grasstrack dan supersport. Terdapat
beragam jenis olah raga yang menggunakan sarana motor balap. Federation
Internationale de Motorcyclisme (FIM) adalah badan Internasional yang berfungsi
menaungi berbagai jenis kegiatan-kegiatan olah raga balap motor tersebut.
Olahraga berkuda adalah olahraga
yang ideal untuk dinikmati bersama dengan seluruh keluarga. Balita pun sudah
dapat menikmati berkuda kalau ia menunggang kuda poni yang dituntun, dan mulai
usia 5-6 tahun anak-anak sudah dapat belajar menunggang sendiri. Bagi remaja
olahraga berkuda juga sangat menarik, dan dewasa sampai usia lanjut pun dapat
menemukan kesenangan dengan mitra berkaki empat itu. Ada penunggang yang
berkuda hanya sebagai hobby belaka, ada juga yang memiliki ambisi untuk
berprestasi dalam olahraga yang sangat beraneka ragam ini.
Golf adalah permainan luar
ruang yang dimainkan secara perorangan atau tim yang berlomba memasukkan bola ke dalam lubang-lubang yang ada di
lapangan dengan jumlah pukulan tersedikit mungkin. Bola golf dipukul dengan
menggunakan satu set tongkat pemukul yang disebut klab (stik golf). Golf adalah salah satu dari permainan
yang tidak memiliki lapangan permainan yang standar, melainkan dimainkan di padang golf yang masing-masing memiliki desain unik,
dan biasanya terdiri dari 9 atau 18 hole
(lubang). Aturan utama dalam golf adalah "memainkan sebuah bola dengan
stik golf dari daerah tee (teeing
ground) ke dalam lubang dengan satu pukulan atau beberapa pukulan
berikutnya sesuai dengan Aturan".
v Olahraga
Prestasi adalah kegiatan
olahraga yang dilakukan dan dikelola secara profesional dengan tujuan untuk
memperoleh prestasi optimal pada cabang-cabang olahraga. Atlet yang
menekuni salah satu cabang tertentu untuk meraih prestasi, dari mulai
tingkat daerah, nasional, serta internasional, mempunyai syarat memiliki
tingkat kebugaran dan harus memiliki keterampilan pada salah satu cabang
olahraga yang ditekuninya tentunya diatas rata-rata non atlet. Contoh olahraga
prestasi:
a) Dalam
Permainan Bola Keci
Sofbol atau dikenal dengan softball
adalah olahraga
bola beregu yang terdiri
dari dua tim. Permainan sofbol lahir di Amerika
Serikat, diciptakan oleh George Hancock
di kota Chicago
pada tahun 1887.
Sofbol merupakan perkembangan dari olahraga sejenis yaitu bisbol atau hardball. Bola sofbol saat ini
berdiameter 28-30,5 sentimeter; bola tersebut dilempar oleh seorang pelempar bola (pitcher) dan menjadi sasaran pemain
lawan, yaitu pemukul bola dengan
menggunakan tongkat pemukul (bat). Terdapat sebuah regu yang
berjaga (defensif) dan tim yang memukul (ofensif). Tiap tim berlomba
mengumpulkan angka (run) dengan
cara memutari tiga seri marka (base) pelari hingga menyentuh marka
akhir yaitu home plate.
Bulu tangkis atau badminton
adalah suatu olahraga raket yang
dimainkan oleh dua orang (untuk tunggal) atau dua pasangan (untuk ganda) yang saling
berlawanan. Mirip dengan tenis, bulu tangkis bertujuan memukul bola permainan ("kok" atau "shuttlecock") melewati jaring
agar jatuh di bidang permainan lawan yang sudah ditentukan dan berusaha
mencegah lawan melakukan hal yang sama.
Tenis meja, atau ping pong (sebuah merek dagang),
adalah suatu olahraga raket yang
dimainkan oleh dua orang (untuk tunggal) atau dua pasangan (untuk ganda) yang
berlawanan. Di Republik Rakyat Tiongkok, nama resmi olahraga
ini ialah "bola ping pong" (Tionghoa :
乒乓球; Pinyin :
pīngpāng qiú). Permainan ini menggunakan raket yang terbuat dari papan kayu
yang dilapisi karet yang biasa disebut bet,
sebuah bola pingpong dan lapangan permainan yang berbentuk meja. Induk Olahraga
tenis meja di Indonesia adalah PTMSI (Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia)[1]
dan di dunia adalah ITTF (International Table Tennis Federation) yang
anggotanya mencapai 217 negara dan PTMSI tercatat sebagai Anggota ITTF sejak
tahun 1961.
b) Dalam
Permainan Bola Besar
Ø
Basket
Bola basket adalah olahraga bola berkelompok yang terdiri atas dua tim beranggotakan masing-masing 5 orang yang saling bertanding mencetak poin dengan memasukkan bola ke dalam keranjang lawan. Bola basket sangat cocok untuk ditonton karena biasa dimainkan di ruang olahraga tertutup dan hanya memerlukan lapangan yang relatif kecil. Selain itu, bola basket mudah dipelajari karena bentuk bolanya yang besar, sehingga tidak menyulitkan pemain ketika memantulkan atau melempar bola tersebut.
Ø Sepakbola
Sepak bola adalah salah satu olahraga yang sangat populer di dunia. Dalam pertandingan, olahraga ini dimainkan oleh dua kelompok berlawanan yang masing-masing berjuang untuk memasukkan bola ke gawang kelompok lawan. Masing-masing kelompok beranggotakan sebelas pemain, dan karenanya kelompok tersebut juga dinamakan kesebelasan.
Bola voli adalah olahraga
permainan yang dimainkan oleh dua grup berlawanan. Masing-masing grup memiliki enam orang pemain.
Terdapat pula variasi permainan bola voli
pantai yang masing-masing grup hanya memiliki dua orang pemain.
Olahraga Bola Voli dinaungi FIVB (Federation Internationale de
Volleyball)
sebagai induk organisasi internasional, sedangkan di Indonesia di naungi oleh PBVSI (Persatuan Bola Voli
Seluruh Indonesia).
B. OLAHRAGA
TRADISIONAL
Olahraga tradisional adalah Olahraga asli dari berbagai
daerah di Indonesia, mungkin belum terkenal di tingkat nasional namun cukup
populer di daerah asalnya. Dalam olahraga tradisional hanya terdapat olahraga
rekreasi.
v
Olahraga rekreasi
adalah kegiatan fisik yang dilakukan pada waktu senggang berdasarkan keinginan
atau kehendak yang timbul karena memberikan kepuasan dan kesenangan, contohnya:
Pencak silat adalah salah satu cabang olahraga beladiri yang
terdapat di Indonesia. Olahraga beladiri pencak silat adalah warisan nenek
moyang bangsa Indonesia. Karena pencak silat lahir dari kebudayaan bangsa
Indonesia, maka perkembangannya dipengaruhi oleh watak, selera, dan bakat
masyarakat yang ada di daerahnya masing-masing. Selain keadaan masyarakat dan
sifatnya, faktor alam juga dapat memengaruhi perkembangan pencak silat itu
sendiri, misalnya keadaan tempat, iklim, keadaan sosial, dan lain sebagainya. Pencak silat adalah suatu cara
beladiri yang menggunakan akal sepenuhnya. Akal yang dimiliki manusia lebih
sempurna bila dibandingkan dengan makhluk-makhluk yang lainnya. Oleh karena
itu, tidak mustahil jika manusia dapat menguasai segala macam ilmu di dunia
ini.
Tarung
Derajat adalah seni bela diri berasal dari Indonesia
yang diciptakan oleh Achmad Dradjat. Ia mengembangkan teknik melalui
pengalamannya bertarung di jalanan pada tahun 1960-an di Bandung.
Tarung Derajat secara resmi diakui sebagai olahraga nasional dan digunakan
sebagai pelatihan dasar oleh TNI Angkatan Darat.
***sumber: wikipedia. perubahan seperlunya***
***sumber: wikipedia. perubahan seperlunya***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar